get app
inews
Aa Read Next : Tingkatkan Rute Penerbangan di BIJB Kertajati, Pemprov Jabar Berupaya Turunkan Biaya Avtur

Disparbud Jabar Harap Duta Pariwisata Miliki Komitmen Dorong Pengembangan Wisata

Selasa, 21 Maret 2023 | 12:14 WIB
header img
Grand Final Duta Pariwisata Jawa Barat 2023 di Teater Tertutup Taman Budaya, Kota Bandung. (Foto: Ist)

“Alhamdulillah acara ini berjalan lancar dan setelah beberapa kali audiensi dengan kami, akhirnya kegiatan bisa terselenggara dengan baik. Kami ucapkan selamat kepada para pemenang. Ini menarik karena mereka mempunyai lisensi dari Kemenparekraf RI,” ucap Rispiaga, Selasa (21/3/2023).

Dirinya berharap, kegiatan ini bisa memberikan dampak positif terhadap sektor pariwisata di Jawa Barat.

“Diharapkan ada keberlanjutan dari event ini. Event ini tidak hanya kompetisi pemilihan seorang duta, tetapi bagaimana dia bisa berkarya dan diberdayakan dalam ekosistem masyarakat pariwisata. Setelah terpilih, diharapkan mereka punya komitmen terhadap pengembangan hal-hal positif khususnya di sektor pariwisata,” tambahnya.

Ajang Duta Pariwisata Jawa Barat sendiri sudah berlangsung sebanyak tiga kali. Kegiatan ini mempunyai misi untuk memperkenalkan dan mempromosikan pariwisata Jawa Barat melalui teknologi digital.

Di tahun ini, ada 100 lebih pendaftar yang berasal dari sejumlah kabupaten dan kota di Jawa Barat. Setelah melalui seleksi tahap 1 dan 2, akhirnya terpilih 32 finalis untuk tampil di Teater Tertutup Taman Budaya.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut