get app
inews
Aa Read Next : Mengenang Kembali Mainan Tradisional Indonesia untuk Ngabuburit

Deretan Tempat Ngabuburit Paling Mantap di Bandung, Nomor 5 Bisa Lihat Pesawat Terbang dan Landing

Jum'at, 24 Maret 2023 | 15:04 WIB
header img
Kawasan Lanud Husein adalah salah satu spot ngabuburit di Bandung. Foto: tangkapan layar YouTube/Raja Video ID

4. Taman Makam Pahlawan Cikutra

Alamat: Jalan Cikutra, Kelurahan Neglasari, Kecamatan Cibeunying Kaler, Kota Bandung
Jam Operasional: Setiap hari, 24 Jam

Jika ingin ngabuburit sambil mengenang bukti perjuangan kemerdekaan Indonesia, Taman Makam Pahlawan di kawasan Cikutra, dapat Anda sambangi.

Selain merupakan tempat dimana ribuan pahlawan kemerdekaan dimakamkan, taman ini juga adalah bentuk dedikasi pemerintah Indonesia terhadap para pahlawan perjuangan.

Anda bisa tahu nama-nama pahlawan yang dimakamkan di taman ini, sebut saja Prof. Dr. Moestopo., Dr. Danudirja Setiabudi dan masih banyak lagi. Selain makam, Anda juga akan disambut oleh dinding tinggi yang bertuliskan nama-nama pahlawan yang dimakamkan

5. Kawasan Lanud Husein

Alamat: Husen Sastranegara, Cicendo, Kota Bandung
Jam Operasional: Setiap hari, 06.00 – 19.00 WIB (Mengikuti Jam operasional Bandara)
Harga Tiket: Gratis

Menikmati pemandangan pesawat yang terbang maupun landing menarik untuk dilakukan dalam killing time ketika ngabuburit. Tentu saja, tempat yang paling cocok jadi spot untuk menyaksikan pemandangan itu adalah kawasan landasan udara.

Di Bandung, spot yang cukup populer bagi orang-orang yang suka menyaksikan pesawat yaitu Kawasan Lanud Husein. Bahkan, ketika menjelang sore di bulan puasa, kawasan ini bakal dipenuhi para pedagang kaki lima yang menjajakan takjil.

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Berita iNews Bandungraya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut