get app
inews
Aa Text
Read Next : Kejari Kota Bandung Kembalikan Uang Rp12,7 Miliar Hasil Korupsi Garut Superblock ke BJB Syariah

Disokong bjb syariah, 7 Santri asal Sumut Dapat Beasiswa Magang di Pesantren Jabar

Kamis, 24 Agustus 2023 | 19:01 WIB
header img
Direktur Utama bjb syariah, Adang A. Kunandar menandatangani kerja sama dengan Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil (Diskuk) Jabar Kusmana Hartadji. Foto: Istimewa

Program pembiayaan Mesra Syariah ini diperuntukkan khusus bagi masyarakat yang memiliki usaha UMKM di sekitar rumah ibadah atau masjid. Bahkan, program ini tidak mensyaratkan bagi hasil serta kewajiban untuk menyerahkan agunan.

Selain itu, penerima pembiayaan Mesra Syariah ini harus bersedia mengikuti seluruh program pelatihan yang diselenggarakan oleh bank bjb syariah. Pembiayaan langsung diberikan jika telah memenuhi syarat.

"bank bjb syariah berkomitmen untuk ikut serta dalam menggerakkan ekonomi umat dan menyejahterakan pelaku UMKM di sekitar rumah ibadah. Program ini pun untuk mengurangi masyarakat dari keterikatan terhadap rentenir,” kata Adang dalam keterangannya, Kamis (24/8/2023).

Sekadar informasi, program magang santri asal Sumatera Utara di beberapa pesantren di Jabar diinisiasi oleh Pemprov Jawa Barat untuk mengembangkan produk-produk ekonomi dari pesantren. Program ini bertujuan untuk melatih santri melalui pesantren.

Program OPOP sendiri sudah sukses menciptakan pesantren yang mandiri dan mampu menghidupkan roda perekonomian pesantren di Jabar. Dalam perkembangannya, pesantren-pesantren di Jabar telah memanfaatkan teknologi dan berbagai pelatihan untuk mengembangkan keterampilan, teknologi produksi, distribusi, pemasaran, sehingga dapat menciptakan produk-produk UMKM yang berkualitas dan berdaya saing.

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut