Jalannya pertandingan, Marcus Thuram sudah melancarkan tembakan di menit pertama, namun masih bisa diselamatkan dengan baik oleh kiper Salernitana, Guillermo Ochoa.
Di menit kelima, Thuram kembali mengancam setelah mendapatkan bola dari Hakan Calhanoglu, namun Ochoa sukses mementahkannya ke belakang gawang.
Salernitana memiliki peluang pada menit ke-22 melalui Jovane Cabral yang merangsek ke kotak penalti. Sayang, tembakannya masih melebar.
Inter Milan mendominasi hingga babak pertama berakhir namun skor 0-0 bertahan hingga jeda. Di babak kedua, pelatih Simone Inzaghi memasukkan tiga pemain sekaligus pada menit ke-55 untuk Inter Milan.
Lautaro Martinez, Henrikh Mkhitaryan, dan Kristjan Asllani menggantikan Alexis Sanchez, Davy Klaassen, dan Hakan Calhanoglu. Lautaro langsung mencetak gol pada menit ke-62.
Editor : Rizal Fadillah