get app
inews
Aa Read Next : Pemda KBB Kembangkan Sistem Pengolahan 3R untuk Kurangi Sampah di Kantor OPD

Penanganan dari Hulu, Bey Pastikan Siswa Diajarkan Pengelolaan Sampah

Sabtu, 07 Oktober 2023 | 08:07 WIB
header img
Pj Gubernur Jabar, Bey Machmudin saat mengunjungi SMA Negeri 1 Babelan, Kabupaten Bekasi. (Foto: Biro Adpim Jabar)

Selain itu, Bey pun memeriksa kondisi tempat pembuangan sampah yang berlokasi di area sekolah. Bey ingin memastikan agar kegiatan pemilahan sampah yang telah dilakukan oleh para siswa sejalan dengan kegiatan pemisahan sampah saat proses pengangkutan.

“Jangan sampai siswa-siswa di sini sudah memilah tapi di truk sampahnya disatukan lagi kan percuma juga, tetapi ternyata mereka sudah memisahkan juga, yang plastik dimasukkan ke karung, yang organik disatukan di bak,” jelasnya.

Pada kesempatan itu, Bey juga turut melihat kondisi ruang kelas yang dipakai untuk kegiatan pembelajaran di sana. Bey menemukan terdapat sejumlah ruang kelas yang mengalami kerusakan dan tidak bisa digunakan.

“Saya melihat kegiatan belajar di sekolah ini dan ternyata harusnya mereka mempunyai 36 kelas ternyata baru digunakan hanya 31 kelas dan satu kelas menggunakan lab karena empat kelas mengalami kerusakan dan tidak bisa digunakan,” katanya.

Melihat hal tersebut, Pj. Gubernur Jawa Barat menyampaikan akan segera menindaklanjuti hal tersebut bersama jajarannya untuk segera diselesaikan.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut