get app
inews
Aa Read Next : Muhammadiyah Berperan Tingkatkan IPM Kabupaten Bandung, Jampana Siap Dukung Bedas Jilid 2

Atasi Kemacetan Rancamanyar, Pemkab Bandung Mulai Bangun Jembatan Roda Dua

Rabu, 11 Oktober 2023 | 08:36 WIB
header img
Kemacetan di Rancamanyar. (Foto: tangkapan layar)

Di tempat yang sama, Kadis PUTR, Zeis Zultaqawa mengatakan, bahwa proyek jembatan roda dua merupakan solusi bagi warga masyarakat Kabupaten Bandung, karena belakangan ini Rancamanyar terkenal viral dengan kemacetannya. 

"Dari populasi penduduk Kecamatan Baleendah seperlimanya memang ada disini, dan juga merupakan daerah yang paling diminati oleh masyarakat yang bekerja di Kota Bandung kebanyakan mencari rumahnya di sekitar sini," imbuhnya. 

Zeis menambahkan, bahwa Informasi dari Dinas Perhubungan populasi kendaraan Kabupaten Bandung mencapai 1,2 juta dan 900 ribunya adalah kendaraan roda dua. 

Zeis menyebut, bahwa kemacetan yang terjadi berawal dari tidak berfungsinya salah satu jembatan BBWSC.

"Mungkin ada kerusakan sehingga tidak dapat berfungsi jadinya ditutup, makanya tumpahlah kendaraan ke satu-satunya jembatan Rancamanyar, oleh karena itu pak Bupati yang Bedas ini meminta kepada kami agar segera menganggarkan untuk jembatan roda dua, dan kontruksinya kami buat tidak goyang," pungkasnya.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut