get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemkot Cimahi Pastikan Stok Air Bersih Aman saat Musim Kemarau

Kasus Cacar Monyet Sudah Ada di Bandung, Dinkes Kota Cimahi Minta Warga Waspada

Senin, 30 Oktober 2023 | 19:05 WIB
header img
Cacar Monyet. (Foto: Ilustrasi/net)

CIMAHI, iNewsBandungRaya.id - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Cimahi meminta masyarakat waspada terhadap wabah cacar monyet atau Monkeyfox yang saat ini sudah menyerang seorang warga Bandung. 

Kepala Bidang Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Menular pada Dinkes Kota Cimahi, Dwihadi Isnalini memastikan, sejauh ini kasus cacar monyet belum terdeteksi di Kota Cimahi.

"Belum ada laporan atau temuan kasusnya di Cimahi. Tapi kewaspadaan sudah kita tingkatkan," ucap Dwihadi, Senin (30/10/2023).

Meski begitu, Dwihadi meminta masyarakat untuk selalu waspada. Pasalnya, penyakit ini bisa menular dari hewan ke manusia maupun antarmanusia.

Adapun penularan antarmanusia umumnya terjadi lewat kontak langsung dari orang yang sudah terinfeksi positif.

Dwihadi mengatakan, pihaknya sudah melakukan sosialisasi kepada masyarakat agar mewaspadai penularan cacar monyet. Semua Puskesmas yang ada di Kota Cimahi pun sudah dikerahkan untuk mengingatkan masyarakat akan bahayanya penyakit tersebut.

Pihaknya juga meminta masyarakat yang merasakan gejalanya seperti sakit kepala, demam akut lebih dari 38 derajat celciu, pembesaran kelenjar getah bening, nyeri otot, sakit punggung, kelemahan tubuh hingga lesi cacar (benjolan berisi air atau nanah pada tubuh) agar segera menbawanya ke fasilitas kesehatan.

"Kalau ada yang merasakan gejala langsung bawa ke fasilitas kesehatan. Nanti akan ditangani petugas kesehatan," jelasnya..

Dwihadi menyebut, cacar monyet sendiri merupakan penyakit yang diakibatkan virus yang ditularkan melalui binatang atau zoonosis. Seperti dari hewan monyet, tikus, gambia dan tupai. Penularannya dilakukan dengan cara kontak langsung dengan hewan yang terinfeksi.

Kemudian bisa juga jika mengkonsumsi daging hewan liar yang terkontaminasi. Selain itu, cacar monyet juga bisa menular dari manusia yang memang sudah terkonfirmasi positif.

"Seperti penularan plasenta dari ibu hamil ke janin. Dan paling bahaya itu penularannya dari bekas yang keringnya itu," tandasnya.

Untuk diketahui, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menyatakan, kasus cacar monyet atau Monkeypox sudah masuk ke Jawa Barat. Hal itu ditandai dengan ditemukannya warga asal Kota Bandung yang positif cacar monyet.

"Iya (Monkeypox sudah masuk Jabar), satu, kasus dari Bandung itu dilaporkan oleh kemenkes, Dirjen P2P Kemenkes," ucap Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Jabar, Rochady Hendra Setia Wibawa, Senin (30/10/2023).

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut