BANDUNG, iNewsBandungraya.id - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin mengatakan akan menjaga netralitas di pemilu 2024.
Bey mengatakan sesuai arahan Presiden Joko Widodo agar kepala daerah dapat netral, dengan tidak menunjukkan kecenderungan terhadap calon maupun partai politik yang nanti berkontestasi.
"Sangat setuju, arahan presiden di istana bahwa kepala daerah tidak hanya Pj harus tidak boleh berpihak dan netral," ujar Bey, Selasa (7/11/2023).
Mengingat posisi strategis di pemerintah sangat berpotensi mempengaruhi publik, dalam menentukan pilihan pada Pemilu kelak. Maka dari itu dia berharap, semua kepala daerah baik definitif maupun Pj dapat menjaga netralitas sebelum Pemilu 2024 berlangsung.
Dia pun mengaku siap diawasi, termasuk oleh masyarakat. Demikian pula kepala daerah lainnya yang ada di Jawa Barat, dalam memastikan perhelatan pesta demokrasi lima tahunan ini berjalan netral dan kondusif.
"Saya sangat setuju. Kalau perlu diawasi. Saya siap, saya sangat mendukung. Pj tidak boleh berpihak dan harus netral. Itu arahan presiden juga, jadi kita harus laksanakan," tandasnya. (*)
Editor : Abdul Basir