Ketika debat pertama, Cak Imin bisa dikatakan sangat jelek, baik dalam performance maupun dalam kualitas gagasan sehingga memperoleh sentimen negatif tertinggi.
“Di debat kedua, Cak Imin tampil lebih baik sehingga terkesan ada lompatan. Tidaklah heran jika Cak Imin dan Prof Mahfud mendapatkan sentimen positif yang tinggi,” jelas Rachmat.
Sementara itu, cawapres nomor 3 yakni Gibran Rakabuming Raka menunjukkan performa yang buruk sekali. Hampir tidak ada gagasan inovatif yang disampaikan oleh putra Presiden Joko Widodo ini.
Gibran banyak menyampaikan kembali program-program yang saat ini telah dan sedang berlangsung pada era pemerintahan Jokowi. Gibran lebih banyak menyampaikan hal-hal yang diulang-ulang, semisal banyak mengulang konsep hilirisasi.
“Termasuk beberapa kali terkena skak-mat. Misalnya, dia begitu enteng menjawab ‘dicabut saja izinnya’, di skak mat oleh Prof Mahfud bahwa hal itu pun tidak sesederhana yang dipikirkan, karena banyak mafia, termasuk sampai ranah pengadilan,” ungkapnya.
Editor : Rizal Fadillah