get app
inews
Aa Text
Read Next : Dukung Asta Cita Prabowo-Gibran, FTI ITB dan PT Nuswantoro Manunggal Jati Tandatangani Kerja Sama

5 Besar Hasil Real Count Suara Tertinggi se-Indonesia Pileg DPR RI

Minggu, 25 Februari 2024 | 15:52 WIB
header img
Edhie Baskoro Yudhoyono bersama Puan Maharani. Foto: Instagram: ebie.news

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Berikut lima besar hasil real count sementara Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada pemilihan calon legislatif (Pileg) DPR RI.

Berdasarkan data dari website KPU pada Minggu (25/2/2024) pukul 15: 00:00 WIB, suara tertinggi Pileg DPR RI ditempati oleh Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas dari Partai Demokrat.

Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas ini bersaing di daerah pemilihan (dapil) Jawa Timur VII telah meraup 250.306 suara.

Sedangkan diposisi kedua, ada Puan Maharani dari Partai PDI Perjuangan yang berasal dari dapil Jawa Tengah V sudah meraih 187.102 suara.

Diposisi ketiga, ditempati oleh Hillarry Brigitta Lasut dari Partai Demokrat  dapil Sulawesi Utara. Caleg berusia 27 tahun tersebut meraih 165.522 suara.

Adapun diposisi keempat dipegang oleh Faisol Reza dari dapil Jawa Timur II. Faisol yang berasal dari Partai Kebangkitan Bangsa meraih 162.893 suara.

Di posisi kelima, ada M. Sarmuji dari Partai Golkar dapil Jawa Timur VI, sampai saat ini sudah mengumpulkan 143.847 suara.

Hasil yang ditampilkan KPU tersebut bukan hasil akhir Pemilu 2024. KPU menyatakan publikasi form model C/D hasil adalah hasil penghitungan suara di TPS dengan tujuan memudahkan akses informasi publik.

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut