get app
inews
Aa Text
Read Next : Dari Jawa Barat untuk Palestina: Suarakan Aksi Solidaritas Hentikan Blokade di Gaza

Ribuan Pemuda Suarakan Kemerdekaan Palestina, BKSAP Siapkan UU Boikot

Sabtu, 12 Juli 2025 | 14:57 WIB
header img
Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan. (Foto: Ist)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id – Ribuan pemuda dari berbagai penjuru Indonesia berkumpul di Gedung Merdeka – Museum Konferensi Asia Afrika, Kota Bandung, Sabtu (12/7/2025), untuk mengikuti “Konferensi Pemuda Indonesia untuk Gaza Dalam Rangka Mewujudkan Dasa Sila Bandung” yang diselenggarakan oleh Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI.

Acara ini bukan sekadar pertemuan simbolik, melainkan bentuk konkret dukungan terhadap kemerdekaan Palestina sekaligus wujud implementasi Dasa Sila Bandung. Lokasi penyelenggaraan pun sarat makna, mengingat Palestina pernah hadir dalam Konferensi Asia Afrika di tempat yang sama 70 tahun lalu.

Ketua BKSAP DPR RI, Mardani Ali Sera, menyampaikan bahwa acara ini merupakan hasil kolaborasi DPR RI dengan Yayasan Wakaf Masjid Salman ITB dan melibatkan 162 organisasi kepemudaan.

Ia menegaskan bahwa DPR tengah menyusun Rancangan Undang-Undang Dukungan Boikot dan Sanksi (RUUDBS) yang akan menjadi instrumen hukum dalam mendukung perjuangan Palestina.

“Ini menjadi kekuatan yang mengikat bahwa di mana pun ada kejahatan kita bisa untuk membantu minimal tidak membeli, minimal tidak membeli [melakukan] boikot," ujar Mardani.

Editor : Agung Bakti Sarasa

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut