Jason memaparkan, sepanjang perjalanan arus mudik di Hari Raya nanti, tersebar lebih dari 250 toko EIGER di seluruh Indonesia. Ratusan toko EIGER sepanjang kota-kota di jalur mudik, siap mendukung perjalanan tiap kilometer yang ditempuh. Berbagai koleksi baru telah disiapkan untuk melengkapi kebutuhan pulang ke kampung halaman.
“Setelah kembali memasuki puasa Ramadan, beberapa waktu ke depan kita akan bersiap untuk kembali melakukan perjalanan pulang mudik, kembali berkumpul dengan keluarga di rumah atau kampung halaman, dan kembali memulai silaturahmi. Bersamaan dengan pesan #MariKembali, EIGER menyiapkan berbagai koleksi untuk melengkapi kebutuhan Ramadan, juga kembali mudik di Ramadan ini. Koleksi spesial diberi nama EIGER Safar Collections,” cerita Jason.
EIGER mengucapkan selamat merayakan Ramadan dengan penuh kebersamaan. #MariKembali ke titik fitrah kita sebagai manusia, berbuat baik kepada seluruh elemen di semesta, untuk alam dan manusia.(*)
Editor : Abdul Basir