Aplikasi Sapawarga pun sudah dicoba Wahab, namun hasilnya tetap tidak bisa.
"Tadi pagi mau daftar PPDB online SMA anak jam 07:00 WIB masih bisa dibuka, kemudian tulis persyaratan umum ketika mau upload dokumen kartu keluarga, KTP orang tua, dan akta langsung eror sampe jam 09:00 WIB," kata Wahab.
Bahkan hal yang sama bukan hanya dirasakan dirinya saja, melainkan beberapa orang tua siswa dari teman anaknya di SMPN 3 Tambun Selatan tidak bisa mengunggah berkas persyaratan ke sekolah tujuan.
"Saya minta tolong ke anak hubungin temannya ternyata sama. Anak saya bilang temannya pada daftar langsung ke sekolah," imbuhnya.
Sementara itu, Plh Kadisdik Jabar, Mochamad Ade Afriandi membenarkan soal adanya server down PPDB di hari pertama ini. Dia mengatakan, hal ini terjadi lantaran banyaknya orang tua murid yang mencoba masuk web sebelum sistem dipersiapkan.
Editor : Rizal Fadillah