"Jadi dulu saya PPL dan minatnya malah Coding, dulu ada Jabar Coding Camp. Dulu Jabar Coding Camp sama Sanbercode di Bogor, dari sana saya terus keep in touch dengan akun (Jabar Coding Camp), ternyata setelah lulus bertransformasi jadi Jabar Digital Academy," katanya.
Dengan dipilihnya kelas Digital Marketing Alkademi, Agi berharap ilmu yang didapat bisa memberikan kebermanfaatan bagi perusahaan yang nantinya akan dia lamar maupun bagi dirinya sendiri.
"Harapannya saat ikut kelas ini saya bisa memberikan value yang produktif entah itu bagi perusahaan nantinya atau bagi diri saya sendiri," ungkapnya.
Agi pun mengaku, masih belum puas menimba ilmu di program JDA ini. Karena itu, dirinya akan terus memperdalam mengenai Digital Marketing ini.
"Rencana saya terus belajar dulu, menggali ilmunya, kalau mungkin sudah benar-benar bisa, nanti saya coba bekerja dulu," ujarnya.
Editor : Rizal Fadillah