DPD TMP Jabar Tetap Solid Bersama PDI Perjuangan

Namun, ia berjanji akan segera melaksanakan konsolidasi internal seluruh DPC TMP se-Jawa Barat
"Saya menduga itu massa bayaran dan itu bukan anggota PDI Perjuangan. Atas nama TMP Jabar, kalau ini membuat kegaduhan, saya mohon maaf. Taruna Merah Putih (TMP) Subang tidak akan goyah dan tetap solid dengan PDI Perjuangan," cetusnya.
Bang Parlin mengungkapkan TMP Jabar saat ini tengah fokus untuk melaksanakan seluruh tugas-tugas untuk pemenangan Pilgub dan Pilkada Jabar yang ditugaskan oleh PDI Perjuangan kepada Taruna Merah Putih.
Ia menegaskan PDI Perjuangan adalah partai bagi orang-orang yang mau berjuang dan sejauh ini TMP Jabar tetap solid.
"TMP Jawa Barat tetap solid, ibaratnya orang boleh pergi, boleh hilang. Tapi tumbuh yang lain, mati satu tumbuh seribu," pungkasnya. (*)
Editor : Abdul Basir