Selain itu, pengunjung juga dapat menikmati penampilan berbagai pertunjukan khas negara Asia seperti Barongsai Pathok "World Championship" (25 Agustus pukul 16.00 WIB), Cosplay Competition (7 September pukul 14.00 WIB), Spectacular Fireworks (7 September pukul 21.00 WIB), dan masih banyak program menarik lainnya.
Adapun untuk setiap pembayaran, Juni mengatakan semuanya menggunakan sistem cashless.
“Jadi kita lihat sekarang pemakaian QRIS itu mungkin 80-90% di sini mereka sudah terbiasa. Sekalipun mungkin ada juga yang terbiasa pakai debit, tapi dengan QRIS itu juga mungkin me-simplify cara bayar, tinggal klik, bayar, udah. Gaada recehan, tuker-tuker balikin, kan ribet,” ujarnya.
“Apalagi kita juga pengen mereka cepet bayar, cepet ngambil makanan, nikmati dan yang berikutnya bisa lebih cepat,” tandasnya.
Untuk menemani pengalaman kuliner pengunjung, FKB juga menampilkan serangkaian panggung spesial dari musisi papan atas Indonesia, di antaranya HIVI! (22 Agustus, 19.00 WIB), TBA (31 Agustus, 19.00 WIB), dan GAC (6 September, 19.00 WIB).
Editor : Zhafran Pramoedya