Tekan Kasus Demam Berdarah, Takeda Ajak Masyarakat Bandung Vaksin DBD

Pihaknya pun telah menyusun strategi nasional yang komprehensif untuk memerangi penyakit ini, dengan fokus pada penguatan sistem surveilans, pengendalian vektor, dan pemberdayaan masyarakat.
"Melalui Strategi Nasional Pengelolaan Dengue 2021-2025, kami menetapkan target menurunkan angka kesakitan dan kematian akibat DBD secara berkelanjutan. Perlindungan menyeluruh sangat penting, mengingat risiko DBD yang mengancam semua orang tanpa terkecuali," jelasnya.
Anas menyebut, kampanye #Ayo3MPlusVaksinDBD menjadi bagian terintegrasi dari upaya ini, memberikan edukasi dan solusi preventif yang melibatkan seluruh lapisan masyarakat.
"Dengan kerja sama antara pemerintah, tenaga kesehatan, dan masyarakat, kita dapat bersama-sama menciptakan lingkungan yang lebih aman dari DBD," ucapnya.
Sementara itu, dokter spesialis anak, Buti A. Azhali memandang, saat ini masih banyak miskonsepsi seputar DBD yang beredar di masyarakat.
Editor : Rizal Fadillah