BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Tim Pemenangan Dedi-Erwan menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kepercayaan masyarakat yang menginginkan Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan menjadi gubernur dan wakil gubernur Jawa Barat 2024.
Begitu disampaikan Sekretaris Tim Pemenangan Dedi-Erwan, MQ Iswara saat menanggapi hasil survei pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jabar nomor urut 4, Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan.
"Atas nama tim sekretaris pemenangan Kang Dedi dan Kang Erwan, saya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Jawa Barat atas kepercayaannya," ucap Iswara di Bandung, Rabu (20/11/2024).
Iswara mengaku bersyukur, hingga saat ini pasangan Dedi-Erwan masih memimpin hasil survei elektabilitas dari sejumlah lembaga survei.
"Hingga saat ini, berdasarkan berbagai survei yang dirilis, Kang Dedi dan Kang Erwan masih berada di puncak hasil survei, dengan angka 70, 77, dan 65 persen," ungkapnya.
"Kami sangat bersyukur karena hasil ini terpaut cukup jauh dari kompetitor lainnya," tambahnya.
Iswara yang juga menjebat Sekretaris DPD Golkar Jabar itu menargetkan, pasangan Dedi-Erwan bisa meraih kemenangan 70 persen pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jabar 2024 ini.
"Target kemenangan 70 persen," ujarnya.
Oleh karena itu, pihaknya berharap hasil survei saat ini bisa terus bertahan hingga pada saat hari penceblosan yang akan dilaksanakan pada 27 November mendatang.
"Kami berharap dalam tujuh hari ke depan, kondisi ini dapat terus dipertahankan. Kami optimis Kang Dedi dan Kang Erwan bisa terpilih sebagai gubernur dan wakil gubernur. Insya Allah, amanah ini akan kami jaga dengan sebaik-baiknya," tandasnya.
Untuk diketahui, hasil survei Litbang Kompas mencatat elektabilitas pasangan Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan unggul telak dari lawan-lawannya di Pilgub Jabar 2024.
Pasangan Dedi-Erwan meraih 65 persen. Sementara pasangan Ahmad Syaikhu-Ilham Akbar Habibie berada di posisi kedua dengan dukungan 9 persen pemilih.
Lalu pasangan Jeje Wiradinata-Ronal Surapradja dengan 4,6 persen dan pasangan Acep Adang Ruhiat-Gitalis Dwi Natarina meraih 4,1 persen. Sementara 17,3 persen responden belum menyatakan pilihannya.
Survei ini digelar pada periode 1 hingga 9 November 2024 dengan jumlah responden 630 orang. Margin of error survei plus minus 3,9 persen.
Editor : Rizal Fadillah