get app
inews
Aa Text
Read Next : 5 Tempat Makan Sunda di Bandung yang Lezat dan Cocok untuk Keluarga

Rekomendasi Tempat Makan Sunda di Bandung yang Wajib Masuk List Liburanmu

Rabu, 26 November 2025 | 07:05 WIB
header img
Ilustrasi masakan sunda. (Foto: Ist)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Kalau berburu kuliner di Bandung, masakan Sunda hampir pasti jadi target pertama. Kota ini dikenal sebagai “rumah” hidangan khas Pasundan—mulai dari nasi timbel yang sederhana, pepes ikan yang harum rempah, hingga lalapan segar lengkap dengan sambal pedas yang bikin susah berhenti makan.

Menariknya, banyak rumah makan Sunda di Bandung yang bukan cuma menyajikan rasa autentik, tapi juga menghadirkan suasana seperti berada di kampung—lengkap dengan saung, ornamen kayu, dan aroma masakan yang menggugah. Berikut beberapa rekomendasi restoran Sunda terbaik di Bandung yang bisa masuk itinerary kulinermu!

1. RM Alas Daun

Alamat: Jl. Citarum No. 34, Cihapit, Bandung Wetan
Jam buka: 10.00–22.00 WIB

Ingin pengalaman makan yang unik? RM Alas Daun menawarkan sensasi bersantap di atas hamparan daun pisang segar. Begitu nasi liwet panas disajikan, aromanya langsung berpadu dengan wangi daun, membuat nafsu makan meningkat berkali lipat.

Tempat ini cocok untuk makan rame-rame karena konsepnya memang untuk sharing menu. Beberapa hidangan favorit yang wajib dicoba: Barakuda Bambu, Jengkol Crispy, Ayam Sibuluh, hingga ragam sambal khas mereka yang selalu jadi rebutan.

Editor : Agung Bakti Sarasa

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut