MAJALENGKA, INEWSBANDUNGRAYA - Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri I Batarujeg, Kabupaten Majalengka mengembangkan budidaya ikan lele dalam rangka mendorong tumbuhnya jiwa entrepreneur siswa, sekaligus menyiapkan lulusan yang memiliki komptenesi dan daya saing dalam menghadapi tantangan.
Tak hanya mengembangkan budidaya ikan lele, SMAN 1 Bantarujeg yang berada di bawah binaan Kantor Cabang Dinas Pendidikan Wilayah IX Jawa Barat tersebut, juga berinovasi mengembangkan berbagai produk makanan olahan berbahan dasar lele.
Alhasil, saat ini tak hanya sukses menumbuhkan jiwa enterpreneur di kalangan siswa, SMAN 1 Bantarujeg juga mampu mengembangkan budidaya ikan lele lengkap dengan berbagai produk olahannya seperti nuget lele, lele crispy, steik dan bakso lele.
Kesuksesan SMAN 1 Bantarujeg dalam mengembangkan kegiatan tersebut merupakan buah kolaborasi semua pihak di bawah kepemimpinan Toto Warsito yang pernah menyandang predikat sebagai Kepala Sekolah Inspiratif Terbaik Tingkat Nasional 2021.
Toto Warsito mengungkapkan, dirinya memahami betul tantangan yang dihadapi peserta didiknya saat ini, yang tentu dihadapkan dalam beberapa pilihan.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait