Presiden Jokowi Puji Sumedang Sukses Tekan Stunting Berbasis Digital

Rizal Fadillah
Presiden Jokowi saat hadir dalam Rakornas bersama Kepala Daerah dan Forkopimda se-Indonesia di Sentul International Convention Center Bogor. (Foto: Ist)

BOGOR, INEWSBANDUNGRAYA.ID - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memuji keberhasilan Kabupaten Sumedang dalam menurunkan angka stunting berbasis platform digital

Hal tersebut disampaikan Jokowi dalam Rakornas Pertumbuhan Ekonomi dan Pengendalian Inflasi yang diikuti para Kepala Daerah dan Forkopimda se-Indonesia di Sentul International Convention Center Bogor, Selasa (17/1/2023). 

"Platform aplikasi itu sangat penting untuk memonitor mereka (yang stunting) pada kondisi seperti apa sehingga saya mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh Kabupaten Sumedang yang memanfaatkan platform teknologi dalam memonitor stunting," ucap Jokowi. 

Jokowi mengatakan, Sumedang merupakan kabupaten terhebat dalam penurunan angka stunting. 

"Di Kabupaten Sumedang tiga tahun yang lalu Sumedang mencapai 32 % dan di Tahun 2022 sudah turun jadi 7 %," ungkapnya.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network