Polres Cimahi Gelar Mudik Gratis, Begini Syarat dan Cara Daftarnya

Rizal Fadillah
Polres Cimahi Gelar Mudik Gratis. (Foto: Ilustrasi/cimahikota.go.id)

"Silakan hubungan nomor kontak yang tersedia, untuk keberangkatannya akan dilaksanakan pada 18 April 2023 dan peserta harus mendaftar ulang sebelum tanggal keberangkatan," ungkapnya.

Rencananya, peserta mudik gratis yang sudah melakukan pendaftaran akan dikumpulkan di Halaman Mapolres Cimahi, lalu mereka akan diberangkatkan pada pukul 09.00 WIB.

Dengan adanya program mudik gratis ini, pihaknya berharap masyarakat Kota Cimahi dan KBB yang hendak mudik, lebih baik memilih transportasi publik ketimbang memaksakan menggunakan kendaraan roda dua.

Hal tersebut untuk mencegah terjadi kecelakaan lalu lintas dan kemacetan di sepanjang jalur mudik, sehingga pihaknya mengakomodir warga yang ingin menggunakan transportasi publik untuk mudik lebaran tahun ini.

"Kita imbau pemudik jangan pakai motor, apalagi yang perjalanan jauh karena cara ini bisa meminimalisir risiko terjadinya kecelakaan," tandasnya.

Editor : Rizal Fadillah

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network