Jadi, lanjutnya, kalau ada pihak yang berpendapat Ketua Golkar jabar akan menggembosi suara Golkar, itu tidak benar dan sangat tidak berdasar. "Saya ga tahu artikel itu pesanan dari siapa dan apa dasarnya, karena tidak pernah ada isyu semacam ini sebelumnya," ucapnya.
Menurut Yod, Pemilu 2024 membuka kesempatan yang sama bagi para kader untuk berkompetisi secara sehat di daerah pemilihannya masing-masing. Keberhasilan partai untuk meraih kemenangan tidak tergantung dari senioritas, melainkan kapasitas masing-masing caleg.
"Saat ini sangat diperlukan kerja sama yang baik dari seluruh kader, insya Allah Golkar Jabar dalam kondisi solid dan akan mampu menempatkan dirinya dalam Pemilu 2024 menjadi pemenang di Jabar, ternasuk memenangkan pilpres yang diusung partai, yaitu Prabowo Subianto," ujar caleg dari Dapil Kota dan Kab. Tasikmalaya ini.(*)
Editor : Abdul Basir
Artikel Terkait