Sementara itu, Sekjen DPD Projo Jabar, Dedi Barnadi menyatakan, masih berdasarkan hasil Konferda, Projo Jabar merekomendasikan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto sebagai Bakal Calon Wakil Presiden (Bacawapres) pendamping Prabowo Subianto di Pilpres 2024.
"Jadi kita merekomendasi untuk Capresnya Prabowo Subianto dan bakal calon wakil presidennya Airlangga Hartarto sesuai dengan hasil Konferda," ucap Dedi.
"Itu kan rekomendasi ya, rekomendasi dari organisasi itu Bakal Cawapres jadi bukan capres-cawapres karena kita tidak bisa mengusul, kita kan hanya relawan, jadi kita hanya mengusulkan. Kecuali kalau kita bisa mengusung ya alhamdulillah," tambahnya.
Sebagai langkah kongkret dukungan kepada Prabowo Subianto, kata Dedi, pihaknya akan memulai menjalankan sejumlah program di setiap kabupaten/kota.
"Kita masih tetep konsolidasi ke bawah, nanti kita akan bikin program-program tersendiri, kita rencana di tiap kabupaten/kota.
Kita tidak akan memasang baligo capres-cawapres. Kerja kita adalah turun ke lapangan," katanya.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait