Lewat Gelaran Bandung Menanam, Upaya Pemkot Lestarikan Lingkungan dan Tekan Inflasi

Rizal Fadillah
Sekretaris Daerah Kota Bandung, Ema Sumarna. (Foto: bandung.go.id)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menggelar kegiatan Bandung Menanam V serentak di 30 Kecamatan, Selasa (21/11/2023).

Secara simbolis, kegiatan ini dilaksanakan di SDN 245 Sumber Sari Indah Jalan Sumber Makmur, Babakan, Kecamatan Babakan Ciparay.

Bandung Menanam yang sudah memasuki jilid kelima ini mengusung tema ‘Hijau Kotanya, Petik Buahnya’. Sekitar 210 ribu pohon ditanam secara serentak pada kegiatan ini.

Sekretaris Daerah Kota Bandung, Ema Sumarna mengatakan, kegiatan ini diharapkan mampu melestarikan lingkungan di Kota Bandung, juga mampu menekan inflasi di Kota Bandung.

“Kegiatan ini kami rasa dapat membantu masyarakat yang kondisinya sangat membutuhkan,” ucap Ema.

Gerakan Bandung Menanam V ini juga sejalan dengan Pasar Murah yang digelar di 30 kecamatan. Ema berharap, kegiatan ini dapat saling bersinergi, khususnya dalam rangka menekan inflasi.

“Mudah-mudahan selain kita semakin sadar kebutuhan produk tanaman produktif, kegiatan ini juga dapat membantu masyarakat Kota Bandung,” katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Bandung, Gin Gin Ginanjar menyebut, acara ini mengingatkan pentingnya pohon bagi kehidupan.

“Kita ingin membangun ketahanan pangan, sehingga pohon yang kita tanam merupakan tanaman produktif,” ungkapnya.

Selain digelar di 30 kecamatan, Gin Gin juga menyebut kegiatan ini serentak diselenggarakan di 375 kelompok Buruan Sae di Kota Bandung.

Pihaknya pun berterima kasih kepada para kolaborator atas terwujudnya kegiatan Bandung Menanam V.

“Ini kegiatan kolaboratif karena hampir sebagian besar tanamannya merupakan bantuan. Mulai dari Dirjen Holtikultura, Pemerintah Provinsi Jawa Barat, dan juga Bank Indonesia,” tuturnya.

Di sisi lain, Gin Gin menyebut, kegiatan Bandung Menanam yang diselenggarakan di sekolah juga sebagai upaya edukasi kepada siswa-siswi akan pentingnya menanam pohon.

“Saat ini, sekolah sudah berminat untuk menjaga pekarangan sekolah untuk ditanam berbagai jenis tanaman. Kami rasa ini menjadi kekuatan, bagaimana Kota Bandung secara bersama-sama bisa memanfaatkan lingkungan sekitar untuk menghasilkan tanaman produktif,” tandasnya.

Editor : Rizal Fadillah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network