Polda Jabar Siap Amankan Arus Mudik dan Balik Lebaran, 27.193 Personel Dikerahkan

Agus Warsudi
Pangdam Siliwangi Mayjen TNI Mohammad Fadjar, Kapolda Jabar Irjen Pol Akhmad Wiyagus, dan Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin memeriksa pasukan. (FOTO: AGUS WARSUDI)

Untuk melayani para pemudik, ujar Kombes Pol Wibowo, Polda Jabar mendirikan 251 pos pengamanan (pospam), 64 pos pelayanan (posyan), dan 26 pos terpadu yang tersebar di seluruh jalur mudik, baik tol maupun arteri.

Jawa Barat memiliki panjang jalan 369 kilometer (km) dengan perincian Tol Japek 30 km,  Tol Cipali 117 km, Tol Palikanci 26 km, Tol Kanci-Pejagan 21 km, Tol Jagorawi 23 km, Tol Purbaleunyi (Cipularang) 90 km, dan Tol Cisumdawu 62 km.

"Sedangkan jalur arteri di Jawa Barat terdiri atas empat jalur, yaitu, pantura (pantai utara) 218 km, selatan 260 km, tengah 215 km, dan arteri pansel 410 km," ujar Kombes Pol Wibowo.

Dirlantas menuturkan, di sepanjang jalur mudik baik tol maupun arteri, terdapat rest area yang bisa dimanfaatkan para pemudik untuk beristirahat. Di jalur tol terdapat 32 rest area. Kemudian di jalur pantura untuk rumah makan 20, 65 SPBU, dan 31 bengkel. 

Sedangkan di jalur selatan 18 rumah makan, 37 SPBU, dan 20 bengkel. Di jalur pantai selatan (pansela) terdapat 13 rumah makan, 23 SPBU, dan 8 bengkel.

"Seluruh fasilitas itu disiapkan agar para pemudik nyaman selama dalam perjalanan hingga sampai di kampung halaman," tutur Dirlantas.

Editor : Ude D Gunadi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network