Soal Flyover Ciroyom yang Belum Beroperasi, Ini Kata Bey Machmudin

Abbas Ibnu Assarani
Flyover Ciroyom di Kecamatan Andir Kota Bandung. (Foto:Humas Pemkot Bandung)

BANDUNG, iNewsBandungra.id - Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin mengatakan Flyover Ciroyom merupakan proyek pembangunan dari pemerintah pusat melalui kementerian perhubungan (Kemenhub).

Maka dari itu, pengoperasian Flyover Ciroyom di Kota Bandung ini menunggu dari Kemenhub. Akan tetapi pihaknya tetap mendorong agar segera beroperasi mengingat secara konstruksi utama sudah selesai dibangun.

“Jadi itu (Flyover Ciroyom) secara struktur utama sudah selesai, kemudian yang membangun kementerian perhubungan dan kami sedang berkoordinasi dengan kementerian perhubungan,” kata Bey Machmudin di Bandung, Selasa (6/8/2024).

Menurut Bey koordinasi ini akan melalui Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang (DBMPR) Jawa Barat. Selain koordinasi, lajut Bey kemungkinan bakal ada pelimpahan aset dari kementerian perhubungan kepada pemerintahan Kota Bandung.

Bey menambahkan, pelimpahan aset dilakukan agar nantinya pemerintah Kota Bandung yang akan mengelola Flyover tersebut.

Editor : Abdul Basir

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network