Solusi Digital Pijar Sekolah Akselerasi Terwujudnya Generasi Emas Kompetitif di Indonesia

Agus Warsudi
Pijar Sekolah menjadi solusi digital unggulan dalam meningkatkan daya saing siswa. (FOTO: ISTIMEWA)

"Pijar Sekolah juga sangat membantu kami memetakan dan meningkatkan kemampuan literasi serta numerasi siswa. Kami optimistis pendidikan di daerah kami akan terus berkembang,” ujarnya.

EVP Digital Business and Technology Telkom Komang Budi Aryasa mengatakan, salah satu misi Telkom adalah mempercepat pembangunan platform digital cerdas berkelanjutan, ekonomis, dan dapat diakses seluruh masyarakat Indonesia. 

“Untuk merealisasikan misi tersebut, Telkom menghadirkan Pijar Sekolah sebagai platform yang dapat mengakselerasi ekosistem digital di sekolah. Dengan digitalisasi Pijar, Telkom meyakini proses belajar akan berlangsung lebih efektif dan mampu menjawab tantangan yang dihadapi sekolah. Pijar Sekolah mendorong terciptanya pendidikan berkualitas agar siswa memiliki daya saing tinggi untuk mewujudkan generasi emas Indonesia,” kata Komang Budi Aryasa, Kamis (24/10/2024). 

Komang menyatakan, aplikasi Pijar Sekolah di bawah umbrella brand Leap Telkom Digital ini mengusung pendekatan layanan berkelanjutan untuk menciptakan pendidikan efisien dan efektif. Pijar Sekolah tidak hanya menawarkan efektivitas proses belajar-mengajar, tetapi sekolah juga dapat memberikan pendidikan akan pentingnya menjaga lingkungan dengan cara mengurangi penggunaan kertas.

Pijar Sekolah, ujar Komang, juga dapat diaplikasikan sesuai kebutuhan dengan memahami secara mendalam tantangan masing-masing sekolah di Indonesia. Fitur-fitur di Pijar Sekolah mampu menjadi solusi berbagai tantangan umum yang dihadapi sekolah. Digitalisasi dari Pijar Sekolah dapat mengoptimalkan manajemen sekolah untuk menciptakan pemerataan kualitas pendidikan.

Editor : Ude D Gunadi

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network