BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Gubernur Jawa Barat terpilih, Dedi Mulyadi mengaku siap untuk melaksanakan berbagai tugas sebagai kepala daerah.
Hal itu disampaikan Dedi Mulyadi usai ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jabar sebagai Gubernur Jabar periode 2025-2030 dalam rapat pleno terbuka di Kota Bandung, Kamis (9/1/2025).
“Kita ingin segera melaksanakan tugas-tugas ini dengan cepat, karena saya terbiasa mengerjakan dengan cepat. Seluruh kecepatan itu tergantung pada penetapan kapan pelantikan akan dilakukan,” ucap Dedi.
Dedi mengatakan, hingga saat ini dirinya pun masih terus turun membantu masyarakat untuk menuntaskan berbagai permasalahan.
Bahkan, mantan Bupati Purwakarta itu mengaku masih kerap menerima kunjungan dari berbagai masyarakat yang menyampaikan berbagai aspirasi serta keluhan.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait