Menurut Rizky, faktor utama kemenangan Persebaya adalah rasa saling percaya antara pemain dan pelatih.
"Kami dan teman-teman saling percaya. Kami selalu berbicara dan menjaga kekompakan tim. Kami harus percaya bahwa kami bisa menjadi juara," ungkap Rizky, dikutip dari laman resmi LIB, Senin (3/3/2025).
Bagi Rizky, tampil sebagai starter di laga besar seperti ini menjadi pengalaman luar biasa. Namun, ia mengaku sudah mempersiapkan diri dengan baik sejak sesi latihan.
"Saya sangat termotivasi menghadapi Persib Bandung. Selama seminggu latihan, saya sudah dicoba sebagai starter dan saya yakin bisa mencetak gol," katanya dengan penuh semangat.
Dengan kemenangan ini, Persebaya semakin memperkuat posisinya di papan atas klasemen sementara Liga 1 2024/25. Saat ini, tim berada di peringkat ketiga dengan koleksi 44 poin.
Hasil positif ini juga menjadi modal berharga bagi Persebaya menjelang laga pekan ke-26, di mana mereka akan melakoni laga tandang melawan PSM Makassar.
Editor : Zhafran Pramoedya
Artikel Terkait