Inilah 7 Spot Menakjubkan di Gunung Gede Pangrango, Yakin Nggak Tertarik?
Selasa, 22 November 2022 | 17:11 WIB
5. Pos Air Panas
Setelah lelah menaklukkan setengah bagian dari gunung, beristirahatlah sejenak di sebuah sumber mata air panas. Pada umumnya, pendaki yang melalui jalur Gunung Putri-Cibodas akan menjadikannya tempat untuk berendam dan meregangkan otot.
Untuk sampai ke lokasi, jalan yang harus dilalui agak menurun. Permukaan tanahnya licin dan panas. Jadi, pengunjung harus ekstra hati-hati dan memegang seutas tali yang sudah disediakan erat-erat. Terlebih di sisi kanan terdapat jurang yang lumayan dalam. Salah mengambil langkah sedikit, bisa-bisa Anda akan jatuh.
Air di tempat ini memiliki kandungan belerang. Pengunjung diharapkan tidak mengkonsumsinya untuk masalah kesehatan.
Editor : Rizal Fadillah