Salah satu peternak sapi, Ii Sutardi menyebut, situasi harga sapi jelang Idul Adha tahun ini di kisaran Rp20-27 juta. Harga tersebut mengalami kenaikan Rp2 juta hingga Rp3 juta.
Bahkan, dari harga tersebut diprediksi masih akan terus terjadi kenaikan mendekati Idul Adha ini.
“Saya membawa 10 ekor sapi dan baru terjual 5 ekor. Idul Adha tahun ini kondisinya mulai ramai dan harga jual juga semakin meningkat. Bahkan kondisinya kalau ramai bisa lebih naik lagi,” kata Ii.
Meski sempat ramai adanya penyakit lato-lato atau LSD pada sapi dan kerbau, kata Ii, dirinya tetap melakukan perawatan kepada hewan ternaknya setiap hari. Hal tersebut dilakukan, agar kondisi hewan tetap terjaga kondisi kesehatannya.
“Iya ngaruh juga adanya penyakit LSD ini, cuma ya harus biasa melakukan perawatan secara berkala. Sapi saya juga pernah terjangkit LSD yang terjangkit 2 ekor, tapi tidak terlalu parah,” tandasnya.
Editor : Rizal Fadillah