get app
inews
Aa Text
Read Next : Cermati Banyaknya Perkeliruan dalam Pemilu 2024, Iwan Setiawan Soroti Benda Ajaib Sirekap

Daftar Dapil dan Alokasi Kursi Kabupaten Bandung di Pemilu 2024, Berubah Sedikit

Jum'at, 07 Juli 2023 | 16:17 WIB
header img
Daftar Dapil Kabupaten Bandung dan alokasi kursi pada Pemilu 2024. Foto: Istimewa

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Daerah pemilihan (Dapil) di Kabupaten Bandung pada Pemilu 2024 tidak ada yang berubah. Serupa dengan Pemilu 2019, dapil di Kabupaten Bandung pada pemilu mendatang tetap 7.

Perubahan yang terjadi hanya sedikit terkait dapil yang ditetapkan melalui Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Nomor 6 Tahun 2023 itu. Dapil 1 Kabupaten Bandung mendapatkan pindahan kecamatan dari Dapil 7 yakni Kecamatan Cangkuang.

Selain itu, perubahan juga terjadi pada alokasi kursi. Dapil 6 yang semula 10 kursi kini berkurang menjadi 9 kursi.

Sedangkan yang bertambah satu kursi adalah Dapil 3 yang menjadi 7 kursi. Pergeseran kursi tersebut terjadi lantaran adanya perubahan jumlah penduduk di Kabupaten Bandung.

Dengan adanya perubahan tersebut, alokasi kursi Kabupaten Bandung pada Pemilu 2024 tetap 55 kursi.

Editor : Zhafran Pramoedya

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut