get app
inews
Aa Text
Read Next : Mahasiswa Peserta PTMGRMD Kewirausahaan Bantu Kembangkan UMKM Lokal

Ledia Hanifa Tekankan Pentingnya Pendampingan UMKM dalam Peningkatan Daya Saing

Sabtu, 29 Juli 2023 | 20:28 WIB
header img
Anggota Komisi X DPR RI, Ledia Hanifah serap aspirasi pelaku UMKM di Kampung Wisata Kreatif Cibaduyut, Kota Bandung. (Foto: Ist)

Diketahui, wilayah di Kelurahan Cibaduyut sejak puluhan tahun silam memang merupakan sentra kerajinan sepatu hingga menjadi salah satu tujuan wisata yang menawarkan kerajian sepatu kulit sebagai pilihan utama.

Seiring perkembangan zaman, pamor Cibaduyut sebagai sentra sepatu mulai memudar. Hal ini juga yang membuat Dinas Pendidikan dan Pariwisata Kota Bandung mendorong pengukuhan program Kampung Wisata Kreatif Cibaduyut guna mengembalikan pamor Cibaduyut sekaligus menguatkan potensi pariwisata Kota Bandung.

Tim Pendamping Kampung Wisata Kreatif dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandung, Rangga Wijaya menyebut, salah satu upaya yang dilakukan untuk mengembalikan pamor Cibaduyut sebagai pilihan destinasi wisata adalah dengan memberikan pendampingan bagi para pelaku UMKM Cibaduyut sekaligus menawarkan program walking tour bagi para wisatawan.

"Pendampingan mereka lakukan pada lima masalah utama yang umum dialami para pelaku UMKM yaitu persoalan  produktifitas, generation gap, laporan keuangan, pengelolaan destinasi pariwisata, dan kelemahan content production dalam hal pemasaran produk," jelasnya.

Sementara tawaran program walking tour, kata Rangga, dengan mengunjungi bengkel atau sanggar kerja pengrajin akan memberi pengalaman berbeda pada para wisatawan.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut