get app
inews
Aa Read Next : Bey Minta Asrama Haji Indramayu Berikan Layanan Terbaik untuk Jemaah

Tekan Kasus Perundungan, Bey Minta Pemda di Jabar Siapkan Program Humanis

Jum'at, 06 Oktober 2023 | 09:02 WIB
header img
Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin. (Foto: Biro Adpim Jabar)

PURWAKARTA, iNewsBandungRaya.id - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin mendorong Pemda Kabupaten/Kota di Jabar mengantisipasi kasus perundungan (bully) oleh pelajar yang belakangan kembali marak. 

Menurut Bey, perlu langkah efektif, persuasif, dan humanis dengan menyinergikan sekolah, anak- anak, orang tua, hingga kepolisian setempat, guna memberikan pembinaan karakter kepada pelajar. 

"Bagaimana cara paling efektif apakah secara persuasif. Kalau hukum kan di bawah umur," ucap Bey usai Silaturahmi bersama Forkopimda Kabupaten Purwakarta, di Pendopo Bupati Purwakarta, Kamis (5/10/2023).

Bey mengapresiasi langkah Polres Purwakarta yang menurunkan tim penyuluh yang membina sekolah-sekolah dengan memberikan pemahaman kepada murid tentang pentingnya menghormati dan mendukung sesama teman sekelas.

Di samping itu, perlu dipererat hubungan emosional anak dan orang tua. Sehingga menumbuhkan kesadaran anak akan arti penting keluarga, serta perjuangan orang tua dalam membesarkan buah hati.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Berita iNews Bandungraya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut