Menit 35, Ciro Alves mengirimkan bola dari sisi kiri. Namun, David tak bisa menuntaskannya untuk menjadi gol setelah M. Reza mengamankan bola. Menit 38, tekel terlambat dilakukan oleh Arfan kepada Marc Klok. Kartu kuning untuk Arfan.
Menit 43, serangan cepat dibangun oleh Persib melalui Edo di sisi kanan tapi sebuah tekel dari Safrudin Tahar menghentikannya. Kartu kuning untuk Safrudin. Setelah tambahan tiga menit, babak pertama berakhir dengan skor imbang tanpa gol.
Memasuki babak kedua, Persib masih mempertahankan komposisi pemainnya di babak kedua. Di menit 46, Persib mulai menekan. umpan terobosan diberikan kepada Ciro Alves, tapi sang pemain sudah berada di dalam posis offside. Menit 53, Ciro beri umpan mendatar ke tiang jauh. Tapi Edo terlambat untuk menyambar bola.
Menit 64, Persib mencoba membangun serangan lewat Beckham Putra Nugraha. Gelandang Persib langsung dilanggar M. Daffa Salman yang membuatnya dikartu kuning oleh wasit. Tendangan bebas diambil Ciro, tapi kiriman bola dihalau lawan.
Menit 70, pelatih Persib Bojan Hodak menarik Edo Febriansah dan Beckham Putra Nugraha untuk digantikan oleh Febri Hariyadi dan Stefano Beltrame. Ini menjadi debut pemilik nomor punggung 93 itu untuk Pangeran Biru.
Editor : Zhafran Pramoedya