get app
inews
Aa Read Next : Jaga Keindahan Kota, PLN Icon Plus Bersama Diskominfo Subang Tata Kabel Fiber Optik

Bersama Pertamina, MUJ Optimalisasi Sumber Minyak dan Pemanfaatan Gas Bumi di Jabar

Jum'at, 28 Juni 2024 | 11:40 WIB
header img
Perjanjian Kerja Sama PT Migas Utama Jabar (Perseroda) atau MUJ dan Pertamina EP (PEP). (Foto: Ist). (Foto: Ist)

JAKARTA, iNewsBandungRaya.id - PT Migas Utama Jabar (Perseroda) atau MUJ kembali memperkuat sektor minyak dan gas (migas) bersama Pertamina EP (PEP) di Jawa Barat. Penguatan dua korporasi ini dilakukan kembali setelah MUJ melalui PT MUJI Bangun Pabuaran (MBP) dan PEP melakukan penandatanganan Perjanjian Kerja Sama Operasi (KSO) Area Operasi (AO) Pabuaran, Kabupaten Subang.

Penandatanganan dilakukan antara Direktur Utama PT Pertamina EP Wisnu Hindadari, Direktur 4 PT Pertamina EP Muhamad Arifin, dan Direktur Utama PT MUJI Bangun Pabuaran Wisnu Rizkiawan, di Jakarta, Kamis (27/6/2024). Turut menyaksikan Direktur Utama PT MUJ Punjul Prabowo dan Direktur Teknik & Operasi Muhamad Sani.

Direktur Utama MUJ, Punjul Prabowo mengatakan, kerja sama MUJ dan Pertamina dilakukan untuk memaksimalkan potensi energi di Jabar melalui lapangan migas yang bisa diserap MUJ sebagai fungsi BUMD bidang energi. Area Operasi Migas Pabuaran di Kabupaten Subang menjadi satu AO migas yang resmi dialihkan pengelolaannya ke MUJ melalui skema Kerja Sama Operasi (KSO).

“Sejak mandat Participating Interest melalui Permen 37 tahun 2016 kita raih di tahun 2018, MUJ kini menunjukan kembali aksi korporasinya melalui kemitraan dengan Pertamina EP yang sudah sangat berpengalaman di bidang eksplorasi dan eksploitasi migas,” kata Punjul dalam keterangannya.

MUJ melalui Permen ESDM Nomor 37 Tahun 2016 telah mengelola Participating Interest (PI) di Wilayah Kerja (WK) Migas ONWJ sejak enam tahun lalu. Permen ESDM menyebut bahwa MUJ dalam pengelolaan PI akan mendapatkan pengetahuan sekaligus pengalaman bagi BUMD yang nantinya bisa kelola blok migas.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut