get app
inews
Aa Text
Read Next : RZQ Active: Dari Jersey Olahraga Kini Jadi OOTD Kekinian

Kemensos Gandeng Swasta Percepat Layanan Operasi Katarak Gratis

Jum'at, 07 Maret 2025 | 13:40 WIB
header img
Menteri Sosial, Saifullah Yusuf. (Foto: Rafki Razif/iNewsBandungRaya.id)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Kementerian Sosial (Kemensos) RI terus berupaya memperluas jangkauan layanan operasi katarak bagi masyarakat yang membutuhkan. 

Menteri Sosial, Saifullah Yusuf mengungkapkan bahwa target operasi katarak tahun ini adalah 750 ribu pasien, namun realisasinya masih jauh dari harapan.

"Catatan kami menunjukkan bahwa semua yang mengharapkan pelayanan operasi ini belum bisa dipenuhi. Dari 750 target tahun ini, menurut kami ada 750 ribu, yang targetnya Rp600.000. Baru-baru ini sudah direalisasikan sebesar Rp150.000, jadi masih jauh dari target. Meskipun sebenarnya yang lewat BPJS pun juga cukup tinggi," kata Saifullah Yusuf saat meninjau pelaksanaan operasi katarak di RSAU Dr. Salamun, Kota Bandung, Jumat (7/3/2025).

Untuk mengatasi keterbatasan tersebut, Kemensos menggandeng berbagai pihak swasta, termasuk Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih (YPP), Indosat, dan RSAU Dr. Salamun. Kerja sama ini diharapkan dapat mempercepat pencapaian target dan menjangkau lebih banyak pasien.

"Hari ini kita bersama Pak Dr. Alpin dari Rumah Sakit Dr. Salamun di Bandung bekerja sama dengan kita, dengan beliau Pak Imam, dan juga dokter-dokter dari Perdami. Ini adalah satu bentuk pengabdian yang baik," katanya.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut