Kemensos Gandeng 13 Perguruan Tinggi di Jabar, Percepat Pengentasan Kemiskinan

Saifullah mengatakan, fokus utama Kemensos saat ini adalah menghapus kemiskinan ekstrem paling lambat tahun depan dan menurunkan angka kemiskinan secara signifikan, terutama di tiga provinsi dengan jumlah penduduk miskin terbesar, yaitu Jabar, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.
"Dengan kepemimpinan daerah yang baru, baik gubernur, bupati, maupun wali kota, kita ingin melakukan langkah yang lebih terarah, terpadu, dan berkelanjutan," imbuhnya.
Saifullah juga memastikan bahwa bantuan sosial tidak terdampak oleh efisiensi anggaran.
"Semua kebutuhan masyarakat, termasuk bansos, biaya penyaluran, serta gaji pegawai dan honorer, tetap berjalan lancar. Tahun ini, total anggaran bansos mencapai lebih dari Rp75 triliun," jelasnya.
Dalam situasi bencana, kata Saifullah, Kemensos menyalurkan bantuan adaptif sesuai dengan kondisi di lapangan.
"Untuk wilayah Bogor, Bekasi, dan Jakarta, bantuan yang telah disalurkan mencapai hampir Rp4 miliar, dalam bentuk makanan, kasur, selimut, pakaian, serta kebutuhan bayi dan anak-anak yang terdampak bencana," tandasnya.
Editor : Rizal Fadillah