Pemudik Lebaran 2023 Diprediksi 123 Juta Orang, Kapolri Janji Beri Pelayanan Maksimal

Aqeela Zea
Mudik Lebaran 2023 dijamin akan ada pelayanan maksimal dari Polri. (Foto: Ilustrasi/Sindonews)

Setelah itu, lanjut Listyo, kembali dilakukan rapat koordinasi terkait dengan rekaya lalu lintas yang sudah disiapkan sebelumnya.

"Intinya, baik pemudik yang menggunakan jalur tol, maupun jalur arteri, semuanya harus merasakan pelayanan yang maksimal khususnya dari jajaran kepolisian. Tentunya kita anjurkan untuk pilihan moda transportasi yang lain yang tentunya juga nyaman buat masyarakat seperti kereta api, dan sebagainya," ucapnya.

Sebelumnya, Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi menyebut 123 juta orang akan melakukan perjalanan mudik Lebaran 2023. Jumlah tersebut sesuai dengan riset yang dilakukan Kemenhub menjelang arus mudik tahun ini.

Setiap tahun, kata Budi, Kemenhub melakukan riset untuk mengetahui jumlah pemudik yang bakal melakukan perjalanan mudik. Budi menyebut, hasil riset tersebut menunjukan kenaikan signifikan jumlah pemudik dibanding tahun lalu.

"Riset yang kita lakukan jumlah sekarang ini naik signifikan dari 85 juta naik menjadi 123 juta (pemudik)" ujar Budi Karya Sumadi di Pelabuhan Merak, Sabtu, 11 Maret 2023.

Editor : Zhafran Pramoedya

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network