BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Banjir bandang melanda sejumlah wilayah di kawasan Kabupaten Bandung pada Kamis, (23/3/2023) kemarin.
Bupati Bandung, Dadang Supriatna mengatakan, peristiwa banjir terjadi di lima titik yakni Soreang, Katapang, Majalaya, Dayeuhkolot, dan Tegalluar.
Menurutnya, banjir yang terjadi di kawasan Soreang ini merupakan banjir bandang yang terjadi dalam sewaktu-waktu.
"Banjir di Soreang ini, tidak seperti banjir di Dayeuhkolot dan Tegalluar, yang merupakan banjir rutin. Tapi di sini (Soreang) adalah banjir bandang, dan terjadi sewaktu-waktu," kata Dadang saat meninjau lokasi banjir di Soreang, Kamis, (23/3/2023).
Saat peninjauan di lapangan, Dadang Supriatna mengaku, masih menemukan adanya warga yang memasang keramba ikan dan sampah berserakan.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait