Keluar Lapas Sukamiskin, Anas Urbaningrum Ogah Disebut Sumbu Permusuhan

Aqeela Zea
Terpidana korupsi kasus Hambalang, Anas Urbaningrum bebas dari Lapas Sukamiskin. Foto: iNewsBandungRaya

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Mantan Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum membantah stigma negatif setelah keluar dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Bandung, Selasa (11/4/2023).

Pasalnya, Anas menilai, ada yang merasa apabila dirinya keluar dari penjara bakal menghadirkan pertentangan dan permusuhan. Oleh karenanya, Anas langsung menampik ini sejak awal.

"Saya katakan mohon maaf tidak," kata Anas di hadapan ribuan loyalisnya di Lapas Sukamiskin.

Terpidana korupsi kasus Hambalang itu menegaskan, dirinya tidak memiliki kamus pertentangan maupun permusuhan. Namun kamus yang diperjuangkannya adalah perjuangan keadilan.

"Andai dalam perjuangan keadilan itu ada yang merasa termusuhi, mohon maaf bukan karena saya hobi permusuhan, tetapi karena itu konsekuensi perjuangan keadilan," ucap Anas.

Editor : Zhafran Pramoedya

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network