Ridwan Kamil Sebut KKJ-PKJB Wadah Bagi Pelaku UMKM Ekraf

Rizal Fadillah
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. (Foto: Humas Jabar)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menilai, para pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) kreatif yang ada di Jabar, perlu wadah untuk terus memperluas akses keuangan dan pemasarannya. 

Karena itu, Pemprov Jabar berkolaborasi dengan Bank Indonesia (BI) Jabar menggelar kegiatan Karya Kreatif Jawa Barat dan Pekan Kerajinan Jawa Barat (KKJ-PKJB) 2023 di Gedung Sate, Kota Bandung.

"Kegiatan ini juga konsisten mengedepankan showcasing produk UMKM, yang semakin diperlengkap dengan berbagai business matching pembiayaan dan pemasaran produk," ucap Kang Emil, sapaan akrabnya, saat menyaksikan helaran dan fashion show hasil karya pelaku UMKM dari 27 kabupaten/kota dalam kegiatan KKJ-PKJB 2023 di  Gedung Sate, Sabtu (8/7/2023).

Menurutnya, sebagai upaya terus memperkuat daya saing UMKM kreatif, Pemprov Jabar bersama BI dan Perbankan se-Jabar semakin aktif memperluas akses keuangan dan pemasaran UMKM.

Apalagi, pelaku usaha UMKM yang ditaksir memberikan kontribusi pada PDB nasional lebih dari 60 persen ini, menjadi faktor penting dalam upaya menjaga momentum kebangkitan ekonomi pasca pandemi.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network