Untuk diketahui, acara Bandung Lautan Photographer ini meliputi Photographer Gathering, Model Photoshoot, Model Catwalk, Bazar dan Live Music.
Acara ini terbuka untuk siapa saja yang ingin bergabung. Selain itu, acara ini juga menghadirkan karya-karya dari banyak designer dari Universitas Maranatha dan Institut Seni Budaya Indonesia.
Kegiatan ini juga melibatkan pendukung dari Kiara Artha Park, Gulavit, Electronic City, Lavoka dan Bale Kamera untuk turut mendukung gerakan penghijauan.
Sebagai salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang komunikasi agency, Voir juga ingin menunjukan bahwa kegiatan yang kreatif dapat diekspresikan melalui kegiatan-kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat ataupun lingkungan.
Acara ini juga akan melibatkan beberapa tenant UMKM guna mendukung kemajuan ekonomi di Indonesia. Dengan menggandeng banyak tenant UMKM, pengunjung juga dapat menikmati waktu dengan berbagai kegiatan menarik, seperti mencoba berbagai kuliner setempat, mengendarai sepeda dan skuter listrik, hingga menikmati pertunjukan air mancur.
Editor : Rizal Fadillah
Artikel Terkait