Gelar Siskamling, Upaya BPJS Ketenagakerjaan Bandung Suci Tingkatkan Pengguna Aplikasi JMO

Rizal Fadillah
SISKAMLING (Silaturahmi Sareng Pekerja Pakai Mobil Keliling). (Foto: Ist)

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Dalam rangka meningkatkan pengguna aplikasi Jamsostek Mobile (JMO), BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Bandung Suci hadir secara langsung menyapa para pekerja di setiap perusahaan.

Kali ini sosialisasi dilaksanakan di Rumah Sakit Hermina Arcamanik pada Senin (20/5/2024) dan PT. Sandang Sari pada Selasa (21/05/2024).

Kegiatan dengan nama SISKAMLING (Silaturahmi Sareng Pekerja Pakai Mobil Keliling) ini, merupakan bentuk pelayanan prima kepada peserta dengan menghadirkan Mobil Keliling untuk bisa melayani para pekerja secara langsung.

Di pelayanan mobil keliling ini, pekerja dapat mencari informasi seputar kepesertaan BPJS Ketenagakerjaanya dan semua manfaat serta program termasuk mengenai Manfaat Layanan Tambahan (MLT) BPJS Ketenagakerjaan.

Bukan hanya itu, para pekerja juga mendapat pendampingan secara langsung untuk men-download dan registrasi aplikasi JMO.

Editor : Rizal Fadillah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network