Kasus Nyata di Jawa Barat
Sejarah Pilkada langsung di Jawa Barat menunjukkan sejumlah kepala daerah terseret kasus korupsi.
Neneng Hassanah Yasin, Bupati Bekasi 2012–2018, ditetapkan sebagai tersangka suap proyek Meikarta pada 2018.
Rachmat Yasin, Bupati Bogor sejak 2008, ditangkap KPK pada 7 Mei 2014 terkait kasus suap izin kawasan hutan lindung.
Sunjaya Purwadisastra, Bupati Cirebon, ditangkap KPK pada 24 Oktober 2018 menjelang pelantikan periode keduanya karena dugaan suap jual beli jabatan.
Fenomena ini menjadi peringatan bahwa mekanisme pemilihan kepala daerah, baik langsung maupun tidak langsung, harus diiringi pendidikan politik dan pengawasan kuat untuk menjaga integritas demokrasi di daerah.
Editor : Rizal Fadillah
