get app
inews
Aa Read Next : Prabowo Naik Pangkat Jenderal Bintang Empat, Iwan Bule: Buah Rasa Cintanya untuk Indonesia

Iwan Bule Malu-malu Saat Ditanya Soal Pilgub Jabar 2024

Jum'at, 23 September 2022 | 13:20 WIB
header img
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan. (Foto: net)

BANDUNG, INEWSBANDUNGRAYA - Nama Mochamad Iriawan sempat ramai diperbincangkan masuk dalam bursa calon Gubernur Jawa Barat.

Pria yang akrab disapa Iwan Bule ini beberapa kali disebut-sebut bakal maju dalam kontestasi politik 2024, khususnya di Pilgub Jabar mendatang.

Iwan Bule yang saat ini menjabat sebagai Ketua Umum PSSI itu diklaim sudah mendapat banyak dukungan. Meski begitu, dirinya masih malu-malu untuk membicarakan hal tersebut.

Seperti saat ditemui di sela-sela kegiatannya memantau latihan Timnas Indonesia di Stadion Sidolig, Jalan A Yani, Kota Bandung pada Kamis (22/9/2022), Iwan Bule hanya tersenyum malu saat ditanya soal Pilgub Jabar 2024.

"Ah," ucap Iwan Bule sambil melempar senyum ke wartawan.

Iwan Bule yang juga pernah menjabat Kapolda Jabar ini belum mau bicara terkait kontestasi politik di Jabar. Respons serupa disampaikannya saat wartawan kembali menanyakan soal pinangan partai politik yang akan mengusungnya menjadi bakal calon Gubernur Jawa Barat.

Untuk diketahui, masa jabatan Mochamad Iriawan sebagai Ketua Umum PSSI akan habis pada 2023. Saat ini, Iwan Bule konsentrasi meningkatkan presitasi Timnas Indonesia baik junior maupun senior.

Saat ini, Timnas Indonesia senior sedang berlatih untuk menghadapi laga FIFA Matchday melawan Curacao di Stadion GBLA. Sedangkan Timnas Garuda yunior bersiap menghadapi event Piala Dunia U-20 2023 yang berlangsung di Indonesia.

Salah satu lokasi pertandingan Piala Dunia U-20 adalah Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung.

Editor : Rizal Fadillah

Follow Berita iNews Bandungraya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut