CIANJUR, INEWSBANDUNGRAYA.ID - Badan SAR Nasional (Basarnas) menyatakan pencarian korban gempa di Kabupaten Cianjur dibantu oleh Tim Potensi SAR. Mereka tim terlatih yang diterjunkan saat bencana terjadi.
Hal itu disampaikan Perwakilan Basarnas, Joshua Banjarnahor menanggapi adanya anggapan masyarakat yang ikut mencangkul mencari korban yang masih hilang.
"Itu bukan masyarakat biasa, tapi Potensi SAR. Potensi SAR adalah binaan Basarnas yang kita latih untuk berkompetensi memiliki keterampilan dalam mencari dan menolong korban," kata Joshua saat jumpa pers di Cianjur, Jumat (25/11/2022).
Walaupun ada hambatan curah hujan di hari keempat pasca gempa, Joshua bersyukur adanya alat alkon bisa mengikis tanah di mana titik-titik yang diduga ada korban tertimbun.
"Memang ada masyarakat yang masuk, tapi tidak ikut mencangkul. Itu bisa bedakan masyarakat dengan potensi SAR," jelasnya.
Joshua menegaskan, tim yang berada di lapangan sangat memperhatikan situasi dan kondisi di lapangan. Terlebih Badan Geologi mengumumkan adanya retakan.
Editor : Zhafran Pramoedya