BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Ketua DPD Projo Jawa Barat, Djoni Suherman menegaskan, tidak ada pengurus Projo yang diharuskan mendukung Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden (Capres) pada Pilpres 2024 nanti.
Sebab menurutnya, hingga saat ini belum ada intruksi dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait deklarasi dukungan Capres 2024.
"Dukungan Projo terhadap capres-cawapres menunggu perintah dari Bapak Presiden Jokowi. Sampai sekarang belum ada perintah," tegas Djoni pada Sabtu (15/7/2023).
Djoni menilai, keberadaan Projo memang menarik untuk digaet menjelang kontestasi politik 2024. Karena itu, pihaknya memahami betul jika ada tarikan Projo mendeklarasikan dukungan kepada capres.
Menurutnya, mereka yang mendeklarasikan dukungan terhadap Ganjar Pranowo bukanlah pengurus Projo Jabar. Bahkan, nama-nama deklator tidak tercatat aktif berorganisasi di Projo.
"Mereka-mereka itu bukan anggota Projo," ucapnya.
Djoni menjelaskan, jika Projo Jabar telah menuntaskan Konferensi Daerah (Konferda) secara demokratis di Bandung pada Minggu (9/7/2023). Hasilnya, Konferda Projo Jabar memunculkan rekomendasi dukungan terhadap Prabowo-Airlangga sebagai Capres-Cawapres 2024.
Ia menambahkan, Projo Jabar akan membawa rekomendasi tersebut ke Rakernas VI Projo.
"Projo Jabar tunduk dan patuh pada keputusan organisasi," tandasnya.
Editor : Rizal Fadillah