Selama lima tahun kepemimpinan Rindu, tanpa mengesampingkan capaian yang lain setidaknya ada 9 cluster capaian utama dan memiliki benang merah kebermanfaatan dan keberpihakan untuk warga.
"Yakni kesehatan, pendidikan, pesantren, pembangunan desa, lingkungan hidup, investasi, reformasi birokrasi, reformasi digital dan investasi," ungkapnya.
Kepala Bappeda Jabar, Iendra Sofyan mengatakan, selama 5 tahun kepemimpinan Rindu berupaya menghadirkan akses dan layanan kesehatan sebagai perhatian utama.
Indikator kerja keras ini tampak dari Usia Harapan Hidup [UHH] yang terus meningkat dalam 5 tahun terakhir, data BPS mencatat pada 2018 UHH Jabar mencapai 72,66 persen, kemudian pada 2022 sudah mencapai 73,52 persen.
"UHH bukan hanya statistik, indikator ini menunjukan jika layanan kesehatan di Jawa Barat sudah membaik," imbuhnya.
Editor : Zhafran Pramoedya